Bagi sobat penggemar franchise Dynasty Warriors pasti sudah mengenal namanya , pria bertubuh besar , garang , dan sangat kuat , ya ! Lu Bu ! Mungkin tidak semua mengetahui Perkembangan karakter Lu Bu dari Masa ke Masa , maka dari itu kali ini kami akan menyajikan tentang Perkembangan 'Si Garang' Lu Bu dari Masa ke Masa !
Sebelum kita lanjut ke Perkembangan Lu Bu dari masa ke masa , ada baiknya kita melihat dulu Sejarah dan Kisah Lu Bu , banyak yang tidak menyangka bahwa Lu Bu adalah tokoh nyata dari kisah Three Kingdom , Lu Bu bernama asli Lyu Bu bernama lengkap Lu Fengxian lahir di Wungyuan , Ada juga yang bilang bahwa Lu Bu adalah Jelmaan dari Kera Sakti , wah serem ya ?
Selain dikenal sebagai seorang yang ambisius dan pandai bertarung , Lu Bu juga 'spesialis' Berkhianat kepada Negaranya ,
Lu Bu pertama kali mengabdi kepada Ding Yuan , lalu berkomplot dengan He Jin untuk berkhianat kepada Ding Yuan , Lu Bu juga membunuh ayah angkatnya yaitu Ding Yuan dan Dong Zhou .
Akhir perjalanan Lu Bu ketika pasukan Lu Bu dikepung oleh pasukan Cao Cao , Liu Bei , dan Yuan Shao selama 3 Bulan dan akhirnya kalah , Lu Bu sempat meminta pengampunan kepada Cao Cao namun akhirnya ditolak dan dihukum mati oleh Cao Cao yang telah di beri saran oleh Liu Bei .
Setelah mengerti tentang sedikit kisah tentang Lu Bu ini , mari langsung kita lihat Perkembangan 'Si Garang' Lu Bu dari Masa ke Masa di Dynasty Warriors :
- Lu Bu , Dynasty Warriors 1
Lu Bu di Dynasty Warriors 1 sangat berbeda ketimbang Lu Bu 'modern' , Lu Bu di Dynasty Warrior tanpa ciri khasnya yaitu semacam 'Antena' diatas kepalanya , memang Dynasty Warriors 1 di Playstation One masih sangat sederhana .
- Lu Bu , Dynasty Warriors 2
Di Dynasty Warriors 2 , Lu Bu sudah memiliki 'antena' sebagai ciri khasnya , kostum yang dikenakan Lu Bu di Dynasty Warriors 2 juga mulai mirip dengan kostum-kostum Lu Bu 'Modern' .
- Lu Bu , Dynasty Warriors 3
Penampilan Lu Bu di Dynasty Warriors 3 sudah cukup keren , dengan pedang besar , gagah dan lebih terkesan Garang dan tidak terdapat perubahan mencolok dari Lu Bu Dyansty Warriors 2 dan Dynasty Warriors 3 .
- Lu Bu , Dynasty Warrior 4
Karakter Lu Bu di Dynasty Warriors 4 masih hampir sama dengan karakter-karakter pendahulunya , tidak ada perubahan berarti , di DW 4 Lu Bu memiliki 2 kostum , berwarna merah hitam dan putih ungu .
- Lu Bu , Dynasty Warrior 5
Menurut saya , kostum Lu Bu di Dynasty Warriors 5 adalah kostum Lu Bu terpopuler , karena Dynasty Warriors 5 sedang booming di Playstation 2 dan memiliki banyak penggemar diseluruh dunia , kostum Lu Bu di Dynasty Warriors 5 terlihat lebih keren dan gagah ketimbang kostum-kostum sebelumnya .
- Lu Bu , Dynasty Warriors 6
Karakter Lu Bu di Dynasty Warriors 6 jauh lebih garang , gagah , menyeramkan ketimbang karakter-karakter pendahulunya , senjata yang dipegang Lu Bu jauh lebih keren , kostumnya lebih cool dan terlihat cukup menakutkan .
- Lu Bu , Dynasty Warriors 7
Kostum Lu Bu di Dynasty Warriors 7 banyak dianggap seperti bikers , saya sempat melihat di beberapa forum game ( VGI ) , yang menyebutkan bahwa Lu Bu di Dynasty Warriors 7 adalah Bikers yang nyasar ke Dunia 3 Kerajaan , haha , namun dibalik itu semua , kostum Lu Bu di Dynasty Warriors 7 sangat keren dan hampir sama dengan kostum di Dynasty Warriors 6 .
- Lu Bu , Dynasty Warriors 8
Perkembangan Kostum Lu Bu dari Masa ke Masa yang terakhir di akhiri di versi terbaru Dynasty Warriors , yaitu Dynasty Warriors 8 .
Lebih tampak keren dan gagah dengan kostum yang terdapat semacam kepala singa di depannya , masih dengan warna dominan hitam dan antena merah hati, kostum paling baru dan paling keren dan pas untuk Lu Bu yang terkenal dengan kegagahannya .
Selain kedelapan kostum diatas , masih terdapat kostum downloadble dan kostum alternatif yang keren dan sedikit aneh , yaitu menggunakan jas berwarna putih-putih dan kostum kera sakti , dan masih banyak yang lain yang akan kami bagikan lain kali ,
Sekian Perkembangan 'Si Garang' Lubu dari Masa ke Masa , semoga bermanfaat !
All Image Source : koei.wikia.com
Wanjrit :v , Lubu Memang Jagoan Ane :D , Waktu Dinasty Wariior 6 Kuda Paling
ReplyDeleteManteb Kuda Si Lubu Itu :v , Ko Ente Bisa Tau ? :v , Pengamat Bener Ya ? :v
Manteb Dah :v :D ,
ini jagoan ane, lubu yang dinasty wariior 8 keren banget
ReplyDeletewah, dari masa ke masa lubu tambah keren aja ya gan :D
ReplyDeleteKlo ini sih karakter kesukaan ane di dinasty warior
ReplyDeletekebetulan si lubu karaktek kesukaan ane gan klo di dinasty warrior :D tapi itu dlu sebelum saya pindah permainan :D
ReplyDeletekeren nih artikelnya :D
ReplyDeleteitu PENDEKAR ya, cakep banget heronya,,
ReplyDelete